Mahasiswa Tadris Matematika Raih Berbagai Juara FTIKs Got Talent
Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Jember baru saja menyelenggarakan FTIK’s Got Talent yang diikuti oleh mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan yang dimulai tanggal 2 hingga tanggal 7 Desember 2019. Acara pembukaan FTIK’s Got Talent dilaksanakan di depan gedung FTIK yang dihadiri oleh dosen dan mahasiswa. Kegiatan ini bertujuan untuk menyaring bakat mahasiswa FTIK guna pendampingan lebih lanjut terhadap bakatnya serta untuk mempersiapkan acara yang serupa pada kesempatan lain.
“Adanya FTIK’s Got Talent ini diharapkan mampu mewadahi dan menyaring bakat mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, sehingga ketika ada acara yang serupa di fakultas kita sudah siap mendelegasikan peserta di ajang tersebut,” kata Zainal Abidin, selaku wakil dekan III.
Prodi Tadris Matematika tak mau kalah dalam mengambil peran pada acara besar ini. Prodi Eksakta ini mendelegasikan peserta di beberapa cabang lomba seperti karya tulis ilmiah, bola voli putra dan putri, tenis meja, catur, bulu tangkis, dan paduan suara. Dari perlombaan tersebut, Tadris Matematika berhasil meraih juara di beberapa cabang lomba yakni juara tiga lomba karya tulis ilmiah yang diraih oleh Nur Farada Sugi Hartini angkatan 2018, juara dua catur putri yang diraih oleh Hafidho Mufidah angkatan 2019, juara dua tenis meja putra yang diraih oleh Ahmad Fauzi Jamiludin angkatan 2019, juara dua bulu tangkis ganda putri oleh Amelia Nur Laili dan Hafidho Mufida angkatan 2019, juara dua voli putri oleh regu MTK Joss 2 yaitu (Roudatus 17, Hilda 17, Lilis 17, Zulfa 17, Bariyatul 17, Intan 17, dan Nuvi 18), juara tiga voli putri oleh regu MTK Joss 3 yaitu (Ratna 18, Erika 18, Aini 18, Haifa 18, Devinda 18, Virginia 18, dan Fia 18), dan juara tiga voli putra oleh angkatan 2018 yaitu (Amir, Andre, Fauzen, Soni, Thabrani, Yusuf).
“FTIK’s Got Talent menurut saya sudah luar biasa, meskipun sebagian dari lomba yang diadakan masih sedikit peminatnya mungkin karena acara ini baru pertama kali diadakan. Saya yakin tahun depan FTIK’s Got Talent akan lebih seru dan meriah khususnya untuk warga Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. It’s Amazing,” tutur Amir salah satu peserta cabang lomba voli putra delegasi Prodi Tadris Matematika angkatan 2018. “Semoga dengan adanya acara ini Prodi Tadris Matematika semakin mengembangkan sayapnya di bidang non akademik,” sambungnya.
Pemberian piala kepada para juara dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 11 Desember 2019 di Gedung Teater IAIN Jember. Pemberian piala sekaligus penutupan acara ini diawali dengan penampilan para dosen dan pemenang lomba paduan suara. Dalam acara penutupan ini, Mu’niah selaku dekan mengungkapkan terima kasih kepada seluruh peserta, panitia, serta orang-orang yang turut andil dalam acara tersebut dan memohon maaf atas kekeliruan juga kurangnya fasilitas. Acara ini ditutup dengan foto bersama dan ramah tamah. (Nvy.red)